Resep Masakan Asam Padeh - Resep Masakan Harian

Resep Berbagai Masakan, Menu Anak, Cemilan, Resep Kue, Sarapan Pagi, Pudding, Minuman

Resep Masakan Asam Padeh


Bahan yang harus disediakan:
  • 1/2 kg ikan tongkol (Bersihkan, potong 2)
  • 1 batang serai (geprek)
  • 2 ruas jari lengkuas (geprek)
  • 2 buah tomat (potong²)
  • 2 keping asam kandis
  • 10 buah cabai rawit hijau
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 lembar daun salam
  • secukupnya Garam & penyedap rasa
  • secukupnya Air
Bumbu halus :
  • 8 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 10 buah cabai merah
  • 10 buah cabai rawit hijau
  • 1 buah kemiri
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 ruas jahe kunyit
Cara membuat masakan asam padeh:
  1. Cuci ikan dengan air perasan jeruk nipis terlebih dahulu supaya bau amisnya hilang
  2. Tumis bumbu halus dengan minyak panas
  3. Setelah setengah matang, masukkan bumbu tambahan kecuali air, tomat & asam kandis.
  4. Setelah harum & berubah warna masukkan air secukupnya untuk kuah. Kemudian masukkan tomat & asam kandis
  5. Aduk sesekali & tunggu sampai mendidih.
  6. Setelah mendidih masukkan ikan. Aduk perlahan & jangan sering diaduk supaya ikan tidak hancur. Tunggu sampai mendidih & ikan masak.
  7. Tes rasa. Siap disajikan😊


No comments:

Post a Comment